33 Tempat Wisata Kuliner Di Semarang Yang Enak Dan MuraH
Lanjut nihh guys ke wisata kuliner semarangg.. Yeeyy😋😋
Tempat Wisata Kuliner Di Semarang – Ini dia rekomendasi dan daftar kuliner enak di Semarang yang murah meriah.
Dari mulai kuliner pak Bondan, makanan khas, jajanan tradisional,
kuliner baru, tempat makan legendaris yang terkenal, tempat makan
romantis, sampai makanan western yang enak maknyus ada semua di kota
Semarang.
Semarang dan sekitarnya memang salah satu gudangnya kuliner enak dan murah selain Bandung dan Jogja.
Tak heran bila banyak wisatawan yang membanjiri restoran dan rumah
makan tiap liburan tiba. Bahkan tak hanya siang hari, kuliner malam pun
kerap menjadi incaran para traveler yang kelaparan saat tengah malam.
Nah, untuk membantu Anda yang sedang
atau akan liburan di Kota Lumpia ini, Aneka Wisata telah menyiapkan info
kuliner Semarang yang recommended. Selain rasa makanannya yang lezat,
harganya pun nyaman di kantong. Namun, bagi Anda yang muslim wajib
berhati-hati ya dalam memilih makanan, usahakan cari yang halal!
Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner Di Semarang Jawa Tengah Yang Enak Dan Murah Meriah
1. Soto Bangkong Semarang
Eits, jangan salah sangka dulu dengan
soto enak yang satu ini. Namanya memang Soto Bangkong, tapi bukan
berarti soto yang berasal dari bangkong atau kodok lho ya! Soto Bangkong
merupakan soto ayam yang terletak di Jalan Bangkong (Sekarang bernama
Jalan Brigjen Katamso). Oleh karena itu, soto ini terkenal dengan nama
Soto Bangkong sesuai dengan nama jalan tempat mangkalnya.
Soto Bangkong termasuk objek wisata
kuliner di Semarang yang terkenal dan legendaris karena sudah berdiri
sejak tahun 1950an. Sebelumnya, soto dijajakan dengan cara dipikul
berkeliling, sampai akhirnya menetap di tempat yang dipakai sekarang
ini. Harganya pun cukup murah hanya Rp. 9.000,- per porsi.
Soto Bangkong memang terlihat sederhana
dengan perpaduan antara bihun, kuah, ayam suwir, irisan bawang dan
taburan bawang goreng. Meskipun terlihat sederhana, namun rasa yang
dihasilkan sangat lah luar biasa. Selain soto, warung makan ini juga
menyajikan ayam goreng dan garang asam.
2. Nasi Ayam Semarang (Sego Ayam)
Wisata kuliner Semarang murah yang
kedua adalah Nasi Ayam atau yang biasa disebut sego ayam. Nasi Ayam
Semarang mirip-mirip dengan salah satu kuliner Solo
yang bernama nasi liwet. Nasi Ayam ini berupa sajian nasi putih yang
terasa gurih karena dimasak dengan santan, yang disantap dengan suwiran
daging ayam, sambal goreng labu siam dan krecek, tahu bacem atau tahu
putih, dan telur pindang lalu diguyur dengan kuah santan.
Nah, disinilah bedanya! Kalau nasi
liwet disajikan kering tanpa siraman kuah. Sayur labunya memiliki
citarasa lebih pedas dan manis jika dibandingkan dengan sayur labu siam
pada nasi liwet. Nasi Ayam biasanya disajikan dengan alas daun pisang
ataupun disajikan dengan menggunakan pincuk daun pisang. Pas buat
sarapan pagi hari atau pun makan malam.
Harga satu porsi dibanderol dengan
harga Rp. 10.000,- hingga Rp. 15.000,-. Cukup murah bukan? Beberapa
tempat makan Nasi Ayam yang terkenal enak antara lain Nasi Ayam Bu Wido
di Jl. Melati Selatan, Bu Pini yang buka warung kaki lima di Gang
Pinggir di malam hari., Bu Sami di depan Matahari Department Store,
Simpang Lima buka pagi dan Bu Nyoto di Jalan Mataram (Jalan MT Haryono),
Semarang.
3. Rumah Makan Kampung Laut Semarang
Anda sedang mencari rumah makan di
Semarang untuk keluarga, anak, atau rombongan? Datang saja ke Rumah
Makan Kampung Laut Semarang yang terletak di Jalan Anjasmoro, Tawang
Mas, Semarang. Rumah makan ini juga dilengkapi dengan kolam pemancingan,
arena permainan anak yang berisi wahana sederhana seperti ayunan, papan
seluncur dan jungkat-jungkit.
Berbagai sajian bisa Anda nikmati mulai
dari olahan seafood, iga sapi sampai ayam. Untuk mendapatkan suasana
makan yang berbeda, pilihlah makan di saung-saung yang mengapung
sekaligus menikmati pemandangan kolam pemancingan di sekitarnya. Untuk
harga tak usah kuatir, dari yang murah sampai yang mahal ada semua
disini, Anda tinggal pilih sesuai dengan selera dan budget. Jam buka
sekitar pukul 10 .00 – 22.00 WIB.
4. Restoran Pesta Keboen Semarang
Ini dia restoran di Semarang yang enak
dan terkenal dikalangan wisatawan dan pecinta kuliner, yaitu Restoran
Pesta Keboen. Resto yang terletak di Jalan Veteran 29 ini menampilkan
suasana tempo dulu yang terlihat jelas dari bentuk bangunan dan desain
interiornya.
Restoran Pesta Keboen memiliki area
indoor dan outdoor, keduanya sama-sama menawarkan kelebihan. Outdoor
menjadi tempat yang cocok bagi Anda yang merokok dan ingin melihat
pemandangan luar. Untuk indoor, Anda bisa menikmati koleksi benda-benda
antik yang dipajang di dalam ruangan selagi menunggu pesanan Anda siap
diantar ke meja.
Tempat wisata kuliner ini juga
menyediakan fasilitas lain bagi keluarga yang datang seperti adanya
arena permainan anak. Selain itu, pada hari-hari tertentu, pengunjung
bisa menikmati pertunjukan live music. Harganya termasuk relatif murah
bila dilihat dari menu makanan, suasana, dan fasilitas yang tersedia.
Jam buka sekitar pukul 10.00 – 22.00 WIB.
5. Mangut Welut Warung Bu Nasima
Anda tahu pak Bondan Winarno bukan?
Ahli kuliner sekaligus pembawa acara kuliner yang sering muncul di TV
dan terkenal dengan kata-kata “Maknyus” atau “Top Markotop”. Nah, Mangut
Welut Warung Bu Nasima ini termasuk salah satu rekomendasi wisata
kuliner Semarang pak Bondan.
Tempat makan enak di Semarang yang
murah ini terletak di Jalan Menoreh raya No. 10 Sampangan Semarang.
Disini sebenarnya menyajikan banyak menu rumahan yang lezat, namun yang
paling maknyus dan populer adalah mangut welut (mangut belut) sehingga
tempat ini terkenal dengan sebutan warung welut (welut = belut).
Jangan lupa juga untuk mencicipi mangut
kepala ikan manyung-nya yang super pedas dan enak menggoyang lidah.
Bagi anda yang menyantap menu ini dipastikan bakal berlinangan air mata
dan ingus karena pedasnya bisa dibilang masuk kategori super. Soal harga
tak usah kuatir, cukup dengan Rp. 10.000,- Anda sudah bisa menikmati
satu porsi mangut belut atau ikan manyung. Murah meriah banget bukan?
6. Toko Oen
Siapa seh yang tak kenal dengan Toko
Oen? Tempat makan di Semarang yang legendaris ini terkenal akan menu Ice
Cream homemade-nya yang lezat lembut di mulut. Bahkan masuk dalam daftar es krim paling enak di Indonesia
lho. Tak heran jika banyak traveler yang telah memposting dan review
kuliner yang satu ini di facebook, instagram, atau pun sosial media
lainnya.
Lokasi dan alamat Toko Oen terletak di
Jalan Pemuda No.52 Semarang dan berdiri sejak tahun 1936. Suasana di
Toko Oen ini sangat ‘homy’ cocok untuk santai bersama keluarga atau
teman perjalanan. Di sini Anda bisa memilih berbagai varian es krim.
Mulai dari es krim coklat, moka, vanilla, buah dan juga kopyor yang bisa
didapatkan dengan harga Rp 14.000 – Rp 15.000.
Ada juga es krim yang ditaburi sukade
dan disajikan dengan slagroom seperti nesselrode room dan vruchten
sorbet dengan harga Rp 17.500 – Rp 20.000. Anda juga bisa mencicipi es
krim potong tutti frutti dengan harga Rp 32.500. Salah satu es krim yang
menjadi khas Toko Oen adalah Oen’s Symphony, 5 scoop es krim dengan
rasa yang berbeda, disajikan dengan slagroom dan katetong.
Selain es krim, menu yang harus Anda
cicipi adalah roti ganjel rel yang merupakan makanan khas Semarang. Satu
potong roti ganjel rel hanya dibanderol dengan harga Rp 6.000. Jika
ingin menu yang mengenyangkan, Anda bisa pilih menu Italian food seperti
spaghetti dan scallopin, European food seperti bestik dan wiener
schnitzel atau menu makanan Indonesia seperti gado-gado dan tahu campur.
7. Nasi Kucing Pak Gik
Anda sedang kelaparan saat tengah
malam? Datang saja ke tempat wisata kuliner malam Semarang yaitu Nasi
Kucing Pak Gik. Warung ini merupakan ikonnya nasi kucing Semarangan.
Kalau Lek Man terkenal sebagai salah satu angkringan enak di Jogja yang legendaris, maka kalau di Semarang, Nasi Kucing Pak Gik lah pilihannya.
Berlokasi di jalan Wotgandul sebelah
kali Semarang, kurang lebih 20 meter dari jalan Gajah Mada. Warung nasi
kucing ini sudah berdiri sejak 50 tahun yang lalu. Menu yang ada di
Warung Nasi Kucing Pak Gik ini selain nasi kucing ada juga gorengan dan
menu makanan kecil lain dengan suguhan yang hangat, mendoan, pangsit,
tahu petis, sate bakso, pia pia, dan lain lain.
Untuk menu nasi nya ada nasi kering,
nasi babat telor, nasi gurih, nasi tahu telur, ketan kering dan
sebagainya. Minuman yang disediakan juga beragam, seperti teh panas, teh
anget, kopi, susu, jeruk panas, jeruk anget, wedhang jahe dan sirup.
Namun yang paling khas adalah teh hangatnya yang kental dan manis. Harga
makanan dan minuman disini tentu saja murah meriah, hanya dengan Rp.
5.000,- Anda sudah bisa menikmati aneka makanan disini.
Warung Pak Gik ini buka tengah malam
mulai dari pukul 24.00. Warung Pak Gik melayani pelangggannya hingga
pagi hari, namun sering pada pukul 03.00 dini hari menu makanan sudah
mulai habis. Tak heran jika warung ini menjadi salah satu tempat
nongkrong di Semarang favorit anak muda saat malam hari.
8. Angkringan Gaul Ampiran 3
Ini dia tempat wisata kuliner di
Semarang terbaru dengan konsep lebih ‘anak muda’. Menu yang disajikan di
Angkringan Gaul Ampiran 3 ini tak jauh berbeda dengan angkringan pada
umumnya yaitu nasi kucing juga aneka sate dan gorengan. Masalah harga
pun sama terjangkaunya.
Lalu apa yang membuat angkringan ini
istimewa? Angkringan ini menjadi tempat nongkrong favorit anak muda di
Semarang karena tersedianya fasilitas free WiFi dan pertunjukan live
musik. Tempat wisata kuliner baru ini terletak di Jalan Durian Raya 29C,
Banyumanik, Semarang.
9. Warung Makan Gudeg & Opor Mbak Tum
Satu lagi wisata kuliner malam Semarang
yang mesti Anda cobain, yaitu Warung Makan Gudeg & Opor Mbak Tum.
Buka dari sore hari hingga tengah malam, Warung Mbak Tum ini menjadi
salah satu tujuan kuliner warga Semarang dan sekitarnya yang lapar saat
malam hari. Tempat makan enak ini juga termasuk salah satu rekomendasi
wisata kuliner Semarang Bondan Winarno.
Menu makanan enak yang disajikan antara
lain Nasi Gudeg, Ayam Goreng, Lontong Opor, Koyor, Babat Goreng,
Sambal, dan Opor. Salah satu menu yang menjadi favorit pengunjung adalah
nasi koyor. Koyor (bagian otot sapi) dimasak sambal goreng dengan kuah
gurih dan agak pedas. Untuk penyajiannya, koyor dipotong-potong terlebih
dulu ke dalam ukuran lebih kecil agar lebih mudah disantap.
Llokasi dan alamat Warung Makan Gudeg
& Opor Mbak Tum terletak di Jl MT Haryono / Mataram Semarang Jawa
Tengah. Tepatnya di seberang Sri Ratu Peterongan, depan Bank BTN. Soal
harga tak usah kuatir, murah meriah kok alias nyaman di kantong. Nasi
opor ayam dengan teh panas hanya dibanderol dengan harga sekitar Rp.
15.000,-.
10. Nasi Goreng Babat Pak Hengky
Nasi Goreng Babat Pak Hengky ini
ternyata masuk dalam daftar tempat wisata kuliner di Semarang recomended
dari pak Bondan Winarno. Lokasinya berada di Jalan Puri Anjasmoro Blok K
Semarang Barat. Menyediakan dua macam rasa, Semarang yang cenderung
manis, atau Jakarta yang tidak manis. Yang paling istimewa disini adalah
paru goreng yang betul-betul renyah.
11. Nasi Goreng Babat Pak Taman
Nasi Goreng Babat yang maknyus
berikutnya adalah Nasi Goreng Babat Pak Taman yang terletak di Jl
Stadion Barat/Selatan, Semarang. Tepatnya berupa warung tenda di sebelah
Stadion Diponegoro. Tempatnya tak terlalu besar, tapi cukup mudah
dicari. Jika kebanyakan warung nasi goreng buka malam hari, warung Pak
Taman ini bisa dijumpai sejak pagi hingga sore hari.
Bumbunya intens, seperti nasgorbat pada
umumnya, cita rasa bawang merah dan kecap manisnya nendang di lidah.
Nasi goreng dimasak satu per satu tiap porsinya agar hasilnya bisa
optimal dan prosesnya pun cukup cepat. Penyajiannya khas, menggunakan
piring yang dialasi daun pisang. Selain nasgorbat, Pak Taman juga
terkenal akan Babat Gongso-nya yang enak, maknyus, dan top markotop.
12. Nasi Kebuli Djawas
Nasi Kebuli Djawas termasuk salah satu
tempat wisata kuliner di Semarang dan sekitarnya yang wajib dikunjungi.
Nasi Kebuli adalah makanan khas Arab yang akrab dengan lidah orang Jawa
(Indonesia). nasi berbumbu dan bercita rasa gurih ini biasanya hanya
bisa ditemui dalam perayaan keagamaan seperti perayaan Maulid, Lebaran
Haji atau kenduri orang-orang keturunan Arab.
Namun di Semarang, Jawa Tengah, nasi
kebuli bisa dinikmati kapan saja karena ada sebuah rumah makan yang
khusus menjual menu-menu makanan Arab. Rumah Makan Djawas namanya,
tepatnya beralamat di Jl Gatot Subroto No 102 Ungaran. Selain nasi
kebuli, juga tersedia nasi bukhari ayam, nasi biryani, kambing guling,
iga bakar dan berbagai masakan Arab lainnya.
Sepiring nasi kebuli daging kambing
yang lengkap dengan acar Arab dan salata dibandrol dengan harga
Rp.29.000. Rumah makan ini buka setiap hari hingga pukul 19.30. Jangan
sampai kemalaman, nanti kehabisan nasi kebuli andalannya yang enak dan
maknyus.
13. Gudeg Abimanyu
Bukan
hanya Jogja yang terkenal akan gudegnya yang enak, Semarang juga punya
gudeg yang tak kalah maknyus yaitu Gudeg Abimanyu. Gudeg Semarang punya
ciri khas tersendiri yang membedakannya dengan gudeg Jogja. Kalau pada umumnya nasi gudeg bercita rasa manis, gudeg ala Semarang ini justru bercita rasa pedas.
Gudeg ini disajikan dengan daun
singkong, sayur kol, kerecek pedas, telur pindang, koyor (urat sapi),
opor ayam, serundeng basah, sambal udang dan areh kental. Gudeg Abimanyu
termasuk kuliner Semarang yang terkenal enak dan murah meriah. Untuk
setiap porsinya dimulai dengan harga Rp 10.000.
Rumah makan enak ini berada di jalan
Abimanyu VII No. 6 Semarang. Biasanya tempat ini mulai melayani
pelanggannya setiap hari sejak pukul 6 pagi hingga pukul setengah 11
siang, sedangkan pada sore harinya mulai di buka lagi pukul 5 sore.
Hingga sekarang Gudeg Abimanyu telah membuka cabangnya di Jl. Kimangun
Sarkoro.
14. Nasi Pecel Mbok Sador
Nah, bagi Anda yang sedang menjelajahi
kawasan kuliner Simpang Lima Semarang, jangan lupa mampir mencicipi Nasi
Pecel Mbok Sador. Kuliner kota Semarang yang satu ini cukup terkenal
dikalangan warga Semarang dan wisatawan. Warung pecel Mok Sador terletak
di Jalan Pahlawan, tepatnya di seberang Ramayana.
Nasi pecel terdiri dari daun ubi, daun
papaya, kenikir, bayam, kacang panjang, dan tauge. Lalu diberi sambal
kacang hingga sayuran merata dengan saus kacang. Pengunjung dapat
menemukan menu pelengkap untuk menyantap nasi pecel, yaitu terdapat
rempeyek kacang atau teri, dan kerupuk gendar.
Menu lain yang ditawarkan di warung
Mbok Sador diantaranya terdapat sate keong, sate telur puyuh, hati
ampela, kerupuk, aneka jeroan sapi, dan kerupuk. Harganya cukup murah
terjangkau kok. Gak percaya? Cobain aja langsung waktu jalan-jalan di
Simpang Lima Semarang.
15. Tahu Gimbal
Satu lagi kuliner simpang lima Semarang
yang tak boleh Anda lewatkan begitu saja, yaitu Tahu Gimbal. Tahu
Gimbal adalah kuliner khas Semarang yang terdiri dari tahu goreng,
rajangan kol mentah, lontong, toge, telur, dan gimbal lalu dicampur
dengan bumbu kacang yang menggunakan petis udang.
Gimbal adalah udang yang digoreng
dengan tepung. Gimbal ini rasanya gurih, manis, dan juga pedas. Uniknya,
sang penjual biasanya tidak memotong-motong tahu, lontong, dan gimbal
dengan pisau, melainkan menggunting-guntingnya dengan gunting besi.
Harga satu porsi tahu gimbal sekitar Rp. 6.000,- s/d Rp. 11.000,-. Cukup
murah meriah bukan?
Tahu gimbal ini cukup mudah ditemukan
di Semarang, baik di kaki lima maupun di rumah makan. Anda dapat
menemukan tahu gimbal ini di sekitaran Taman KB, depan SMA 1 Semarang,
Jalan Menteri Supeno, dan kawasan Simpang Lima Semarang. Oya, Anda perlu
nyobain Tahu Gimbal Pak Edi yang terkenal enak, lokasinya ada di Jalan
Pahlawan, tak jauh dari Simpang Lima.Ayam Goreng Lombok Ijo
Bagi Anda yang sedang mencari tempat
wisata kuliner murah di Semarang untuk semua kalangan, datang saja ke
Ayam Goreng Lombok Ijo. Rumah makan ini juga pas bagi Anda penggemar
daging ayam. Lokasi dan alamatnya terletak di Manggala Food Court, Jalan
Gajah Mada No 119 B Semarang dan cabang baru di Jl Setiabudi No 63A
Tembalang Banyumanik, Semarang.
Menu yang ditawarkan di Ayam Goreng
Lombok Ijo ini cukup banyak, mulai dari paha/dada ayam goreng/bakar,
kepala goreng, empal penyet sambal terasi, ati ampela goreng, tahu/tempe
sambal terasi/bawang/ijo, sayur bening, balado terong, dan pete goreng,
sop ataupun sayur asem.
Sedangkan beragam minuman yang dijual
di Lombok Ijo ini yaitu soda soemringah, es sedjoek, es tipis, wedang
tomat, es kelapa muda, es kejer, djoes djeruk, djoes semangka dan
sebagainya. Meski begitu menu yang paling ramai tentu saja seperti nama
tempat ini, “Ayam goreng lombok idjo”.
17. Nasi Gandul
Nasi Gandul termasuk salah satu kuliner
Semarang murah meriah. Nasi gandul ini sebenarnya merupakan kuliner
yang berasal dari Pati. Namun jika tidak sempat berkunjung ke Pati, Anda
bisa menyantap nasi gandul ini di Semarang. Nasi gandul berupa nasi
putih hangat yang disajikan dengan daging sapi dan jeroannya, lalu
disiram dengan kuah kaldu dan santan yang encer dan warnanya kecoklatan.
Pelengkapnya adalah tempe goreng,
perasan jeruk nipis, dan sambal. Nasi gandul sekilas mirip dengan semur
daging dan gulai. Dinamakan nasi gandul karena pada awalnya penjual nasi
gandul membawa barang dagangannya dengan cara memanggul bambu yang
kedua ujungnya digantungi bakul nasi dan kuali berisi kuah (gandul =
gantung).
Nasi gandul ini biasanya disajikan
dengan alas daun pisang dan disantap dengan menggunakan sendok dari daun
pisang. Satu porsi nasi gandul beserta lauk dan segelas es teh/es jeruk
bisa ditebus dengan harga kurang dari Rp 15.000,-. Ada dua Nasi Gandul
di Semarang yang cukup terkenal yaitu Nasi Gandul Pak Subur di Jl Ahmad
Dahlan dan Nasi Gandul Pak Memed di Jl. Dr. Cipto No. 12A.
18. Kue Lekker Paimo
Kuliner Semarang murah yang wajib Anda
cobain berikutnya adalah Kue Lekker Paimo yang terkenal seantero
Semarang. Lekker berasal dari bahasa belanda yang artinya “enak”. Kue
yang dijajakan di kaki lima ini bentuknya menyerupai martabak, namun
ukurannya lebih kecil dan juga lebih tipis. Mirip dengan crepes.
Lokasi dan alamat Kue Lekker Paimo
berada di depan SMU Kolose Loyola, Jl Karanganyar No 37, Semarang
Tengah. Kue Lekker Paimo yang sudah dijual sejak tahun 1978 ini memiliki
varian rasa yang sangat beragam, antara lain telur sosis, tuna keju,
jagung manis, keju abon, sosis mozzarella, pisang cokelat, dan
lain-lain.
Pembeli pun bisa memilih ketebalan kue
lekker-nya, apakah mau tipker (tipis kering) atau yang lebih tebal.
Lekker Paimo ini selalu dibuat dengan menggunakan bahan-bahan yang
berkualitas. Lekker Paimo ini juga tidak membuka cabang di tempat lain.
Harga kue leker ini bervariasi antara Rp. 1.000,- s/d Rp. 16.000,-.
19. Pisang Plenet
Pisang Plenet adalah jajanan khas
Semarang yang enak namun saat ini sudah jarang ditemukan. Pisang plenet
merupakan pisang kepok yang dibakar di atas arang, kemudian ditekan
dengan papan kecil sehingga bentuknya menjadi pipih. Pisang yang
digunakan haruslah pisang kepok raja yang memiliki rasa manis dan
berwarna kuning.
Pisang plenet yang dijual di
gerobak-gerobak memiliki berbagai pilihan rasa, antara lain keju,
coklat, atau nanas. Ada juga yang hanya ditaburi gula halus. Pisang
plenet ini dapat dijumpai di Jalan Pemuda dekat Gedung Lawang Sewu dan
pusat jajajan toko Sri Ratu. Jam buka biasanya menjelang sore hari
hingga tengah malam. Satu tangkup pisang plenyet dijual dengan harga
sekitar Rp 4.000. Murah meriah banget bukan?
20. Es Puter Cong Lik
Jika Anda sedang berada di Kawasan
Simpang Lima, jangan sampai melewatkan kuliner Semarang yang satu ini,
Es Puter Cong Lik namanya. Lokasinya di arah Jl. KH. Ahmad Dahlan dan
berupa warung tenda bertuliskan “Es Cong Lik”.
Es puter Cong Lik menjadi salah satu kuliner wajib coba di Kota Semarang. Rasanya yang lembut, segar, tidak eneg, bisa menjadi favorit para pelancong dari semua kalangan, baik anak – anak maupun orang dewasa.
Es puter Cong Lik menjadi salah satu kuliner wajib coba di Kota Semarang. Rasanya yang lembut, segar, tidak eneg, bisa menjadi favorit para pelancong dari semua kalangan, baik anak – anak maupun orang dewasa.
Es Cong Lik ini menggunakan buah-buahan
yang diparut dan kemudian dicampur dengan es. Varian rasanya ada
banyak, antara lain: durian, kopyor, kelapa muda, alpukat, cokelat,
leci, blewah, kelengkeng, kacang ijo, dan sirsak. Es puter Cong Lik ini
tidak menggunakan bahan pengawet ataupun pewarna buatan.
Dengan harga Rp 13.000, Anda sudah bisa
mencicipi satu porsi es puter Cong Lik, seperti rasa cokelat, kelapa
muda, leci, mangga dan blewah. Untuk Anda pecinta durian, dengan Rp
20.000 Anda sudah bisa mendapatkan es puter durian beserta satu pongge
durian. Anda bisa memesan satu jenis rasa atau kombinasi, tergantung
selera Anda.
21. Mie Kopyok Pak Dhuwur
Mie Kopyok Pak Dhuwur termasuk salah
satu wisata kuliner khas Semarang yang wajib dikunjungi. Selain rasanya
yang enak dan maknyus, harganya pun murah meriah. Cukup dengan Rp.
8.000,- Anda sudah bisa menikmati kelezatan Mie Kopyok Pak Dhuwur yang
terkenal gurih, manis, dan nendang di lidah.
Mie kopyok adalah makanan khas semarang
berupa mie kuning yang disajikan dengan irisan tetelan daging, tahu,
lontong, tauge, dan kerupuk gendar. Kerupuk gendar adalah kerupuk yang
terbuat dari beras. Mie kopyok ini lalu disiram dengan kuah yang telah
diberi bumbu bawang putih, ditaburi seledri, bawang goreng, dan diberi
kecap manis.
Mie kopyok ini kerap disebut sebagai
mie teng-teng karena penjualnya suka memukul piring sehingga berbunyi
“teng-teng-teng” saat menajajakan mienya. Penasaran? Datang saja ke
warung Mie kopyok Pak Dhuwur di Jalan Tanjung (seberang kantor PLN
Pemuda).
22. Babat Gongso Pak Karmin
Satu lagi kuliner khas Semarang yang
tak kalah enak dengan Mie Kopyok, yaitu Babat Gongso. Namun, bagi Anda
yang kolesterolnya tinggi, mungkin sebaiknya melewatkan kuliner yang
satu ini. Babat gongso merupakan potongan babat dan juga jeroan lainnya
seperti hati, limpa, paru, yang dimasak dengan bumbu kecap yang kental.
Citaranya yang manis dan pedas terasa
khas dengan tekstur yang empuk. Babat gongso ini konon diperkenalkan
oleh Pak Karmin pada tahun 1954. Walaupun cukup banyak warung di
Semarang yang menawarkan menu babat gongso, cobalah mencicipi babat
gongso yang dijual di Warung Pak Karmin di dekat Jembatan Berok, di
tengah kota Semarang.
Selain babat gongso, menu lain yang tak
kalah tenar di Warung Pak Karmin adalah nasi goreng babat. Nasi goreng
babat Warung Pak Karmin menggunakan racikan bumbu yang sama dengan
racikan bumbu pada babat gongsonya. Harga satu porsi babat gongso di
banderol dengan harga sekitar Rp. 8.000,-.
23. Bebek Goreng Pak Thori
Bagi
Anda penggemar daging bebek, jangan sampai Bebek Goreng Pak Thori.
Warung Bebek Pak Thori cukup sederhana, namun nyaman untuk bersantap,
apalagi suasana yang masih cukup segar tentu menambah nikmat saat
menyantap menu ini. Makan enak di Semarang tak lengkap bila belum mampir
ke Bebek Goreng Pak Thori yang maknyus dan top markotop.
Lokasinya pun cukup mudah dijangkau,
terletak di tepi jalan utama, tepatnya di Jalan Raya Manyaran Gunungpati
Km 15, sebelah selatan SMA Semesta. Di warung ini tampak foto artis
Tukul Arwana, saat sedang berkunjung. Bebek Goreng di sini cukup
istimewa, dengan porsinya yang besar, tapi tetap lembut dan empuk saat
disantap. Bumbunya pun terasa merasuk ke dalam dagingnya, sehingga
terasa nikmat sampai habis dagingnya.
Ada 2 jenis sambal yang ditawarkan,
yaitu sambal ijo pedas atau sambal merah yang tidak begitu pedas. Selain
itu juga dilengkapi dengan lalapan, mulai dari daun kemangi, mentimun
hingga kol. Satu porsi bebek goreng atau bebek bakar, lengkap dengan
nasi dan minuman, dibanderol dengan harga sekitar Rp 30 ribu.
24. Bakmi Jawa Pak Gareng
Anda sedang mencari makanan di Semarang
dengan menu olahan mie yang enak dan murah? Datang saja ke Bakmi Jawa
Pak Gareng yang terletak di Jalan Wot Gandul Dalam, Semarang. Bakmi Jawa
Pak Gareng menyajikan bakmi dalam dua pilihan, masak goreng dan masak
kuah. Keduanya tentu sama lezat.
Bakmi ini dilengkapi dengan ayam suwir,
telor, sawi dan kol. Tersedia juga aneka sate yang mampu menambah
selera makan Anda. Selain bakmi, menu populer lainnya adalah nasi ruwet.
Nasi ruwet sebenarnya merupakan nasi goreng yang dicampur dengan mie,
namun karena tampilannya yang bercampur jadi satu, orang menyebutnya
nasi ruwet.
Satu lagi yang istimewa, semua menu di
sini dimasak dengan menggunakan arang sehingga rasa yang dihasilkan pun
berbeda dan lebih nikmat. Satu porsi Bakmi Jawa Pak Gareng dibanderol
dengan harga sekitar Rp.
25. Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar
Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar adalah
makanan enak di Semarang yang wajib Anda cicipi/cobain berikutnya.
Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar ini menjadi bukti bahwa warung tenda
sederhana mampu menyajikan kuliner lezat kelas satu. Letaknya berada di
belakang Gereja Blenduk di kawasan Kota Tua.
Gulai kambing ini berbeda dari gulai
kambing kebanyakan. Jika biasanya gulai dimasak dengan menggunakan
santan sehingga menghasilkan kuah kental gurih, ini tidak terjadi pada
Gulai Kambing Bustaman. Kelapa tak dijadikan santan, namun diparut,
disangrai kering kemudian ditumbuk halus bersama bumbu-bumbu lainnya.
Hasilnya? Kuahnya bening segar dan akan
membuat Anda ketagihan. Tempat wisata kuliner di Semarang ini buka
mulai pukul 08:00 sampai 16:00 dan mencapai puncak keramaian pada jam
makan siang. Harga satu porsi Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar hanya
sekitar Rp.
26. Soto Pak No
Soto Pak No termasuk salah satu tempat
makan di Semarang murah yang populer. Soto Pak No memiliki beberapa
cabang di Semarang, diantaranya berada di Jalan Thamrin No 28. Setiap
pengunjungnya tak jarang yang ketagihan dan bisa menghabiskan beberapa
mangkok dalam sekali makan.
Harga satu porsi soto Pak No dibanderol
dengan harga Rp. 4.000, murah meriah bukan? Selain soto, disediakan
juga makanan penujang soto, seperti sate jerowan, sate telur, sate
kerang maupun sate daging ayam, yang menambah selera anda untuk
menyantapnya. Jam buka mulai pukul 07.00 s/d 21.00 WIB.
27. Lumpia Semarang
Ini dia makanan khas Semarang yang
wajib Anda cobain. Belum ke Semarang namanya jika belum mencicipi
kuliner khas Semarang yang paling terkenal ini. Namun, bagi Anda yang
muslim perlu hati-hati dan waspada dalam memilih warung lumpia, karena
denger-denger ada lumpia yang tidak halal!
Camilan ini berisi bambu muda (rebung)
pilihan yang renyah, udang segar atau ayam dan telur yang semuanya
dibungkus dengan kulit lumpia. Salah satu Lumpia yang terkenal di
Semarang adalah Lumpia Mataram yang mempunyai cabang di Jalan Mataram
dan Jalan Kedungmundu Raya No. 16 Semarang. Harga satu lumpia sekitar Rp
9.000,- s/d Rp 12.000,-.
Baca Juga : 12 Oleh-Oleh Khas Jogja Yang Paling Terkenal
28. Tahu Pong
Selain Lumpia, ada satu lagi makanan
terkenal di Semarang yang enak dan murah meriah, namanya Tahu Pong.
Tempat makan tahu pong yang terkenal diantaranya terletak di Jalan Gajah
Mada 63B Semarang. Tahu goreng ini mengalami modifikasi menjadi Tahu
Komplit yang berisi pong, emplek, gimbal dan telor. Tahu Kopyok Telor
dan Tahu Pong Gimbal Telor.
Tahu
pong berasal dari kata kopong yang artinya kosong, yaitu tahu yang
ketika kita iris didalamnya kosong tanpa ada isinya. Namun ada juga yang
menyebutkan asal pong itu berasal dari bahasa Hokkian selatan, phong,
yang artinya menggembung, sesuai dengan bentuk tahu tersebut
menggembung.
Harga untuk menu makanan tahu pong ini
pun beragam. Dari ketiga menu rekomendasi, Tahu Komplit (Pong, Emplek,
Gimbal, Telor), Tahu Kopyok Telor, Tahu Pong Gimbal Telor harganya
berkisar antara Rp. 18.000 sampai dengan Rp. 26.000, tambah nasi putih
Rp. 4.000.
29. Super Penyet
Wisata kuliner Semarang yang enak dan
murah berikutnya adalah Super Penyet. Tempat makan ini menyajikan menu
makanan tradisional Indonesia dengan harga yang nyaman dikantong
mahasiswa. Alamatnya ada di Jalan Gajahmada No 87 Kota Semarang.
Beberapa menu antara lain udang goreng,
ayam goreng, tahu dan tempe penyet, lele penyet, dengan tambahan empal
penyet dan bakso penyet. Selain itu ada juga gurami goreng dengan aneka
sayuran pelengkap seperti ca kangkung, ca taoge ikan asin, dan ca
ginseng.
Semua menu tersebut ditawarkan secara
terpisah maupun dalam aneka pilihan paket. Ada paket super hemat dan
aneka paket super lainnya, paket jumbo, sampai paket combo. Semua
ditawarkan dengan harga berbeda namun masih terjangkau.
30. Nasi Goreng Padang Bangjo
Ini dia salah satu nasi goreng paling
enak di Semarang yang wajib Anda coba, namanya Nasi Goreng Padang
Bangjo. Konon katanya sebelum berjualan nasi goreng padang, si penjual
berjualan ayam goreng yang menggunakan 2 macam sambal, yaitu sambal
merah dan sambal hijau.
Setiap pelanggan yang membeli ayam
goreng pasti akan ditanya, “bang atau jo?”. Bang dan jo di sini artinya
merah dan hijau dalam bahasa Jawa. Maka dari itu pada akhirnya si
penjual dipanggil “Bangjo” oleh setiap pelanggan. Hal ini juga
mendatangkan inspirasi untuk nama warung nasi goreng padangnya.
Rasa dari nasi goreng Bangjo sendiri
memang sudah pedas, karena memang mayoritas makanan padang bercita rasa
pedas. Selain rasanya yang lezat, banyak sekali pilhan lauk untuk
dicampur ke nasi gorengnya, seperti daging kambing, daging ayam, daging
sapi, nanas, keju, telur, ampela hati, keju, pete, dan masih banyak lagi
yang pasti akan cocok di lidah Anda.
Harga nasi goreng padang ini berkisar
Rp 9 ribu sampai dengan Rp 13 ribu tergantung dengan lauk yang dipilih.
Penasaran? Datang saja ke lokasinya di Jalan Hasanudin I no. 8 Semarang.
Warung ini mulai dibuka dari pukul 16.00 WIB sampai dengan jam 22.00
WIB.
31. Bakso Doa Ibu
Nah, bagi Anda penggemar bakso, jangan
sampai melewatkan Bakso Doa Ibu yang merupakan salah satu bakso paling
enak di Semarang. Warung bakso terenak ini berada di Jalan Sompok dan
jam buka dari pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.
Sepintas, Bakso Doa Ibu ini tidak ada
bedanya dengan bakso lainnya. Dalam semangkuk, berisi bakso, mie kuning,
bihun dan potongan sawi. Tapi, sekali Anda mencicipinya, Anda akan
merasakan kenikmatan bakso yang dibuat dari daging sapi asli dan kuah
kaldu yang begitu gurih.
Belum lagi jika Anda memesan bakso
campur, yakni bakso ditambah iso babat. Lemak dari iso babat akan
menambah kelezatan bakso. Tapi jangan banyak-banyak menambah jeroannya,
agar kadar kolesterol dalam darah tidak langsung meninggi.
Baksonya terbilang kenyal dengan harga
yang lumayan terjangkau dan murah. Seporsi Bakso Doa Ibu dijual Rp. 15
ribu. Jika ingin tambahan jeroan, seporsinya juga dijual dengan harga
Rp. 15 ribu.
32. Kedai Beringin
Kedai
Beringin yang terletak di JL. Imam Bonjol, No. 114 A, Semarang, Jawa
Tengah ini selalu ramai akan pengunjung. Memasuki restoran ini terdapat
kursi-kursi kayu panjang berjajar, ada juga sofa-sofa disisi pinggir.
Restoran ini cukup luas, namun tetap saja terlihat penuh pengunjung.
Menu yang ada di restoran ini cukup
lengkap. Mulai dari ayam, mie, nasi sampai bebek tersedia. Minumannya
juga banyak macam, ada es dan jus aneka buah sayur. Harga yang
ditawarkan pun cukup murah terjangkau, sesuai dengan porsinya yang
lumayan banyak.
33. Mie Ayam Ceker & Balungan Bu Sum
Anda penggemar mie ayam? Kalau iya,
wajib deh mampir ke Mie Ayam Ceker & Balungan Bu Sum yang enak ini.
Pas banget buat tempat makan siang yang enak dan murah di Semarang.
Lokasi dan alamatnya terletak di Jl. Raya Unta, Semarang
Tempat ini menawarkan menu mie ayam
yang agak berbeda dari biasanya. Mie ayam disini tak lagi menggunakan
cincangan daging ayam seperti yang umum kita jumpai, tapi dikombinasikan
dengan ceker dan tulang ayam (atau balungan) yang telah dimasak dengan
bumbu tersendiri.
Ceker ayamnya sangat empuk, tak butuh
usaha keras untuk melumat daging yang menempel di tulang-tulangnya.
Tulang ayam yang digunakan pun bukan yang benar-benar sudah bersih dari
daging. Di sela-sela tulang ayam itu masih terdapat sedikit daging yang
menempel dan tugas kita adalah memburunya, membersihkan daging-daging
yang masih menempel di tulang itu.
Dalam satu porsi mie ayam ceker terdapat 5 potong ceker ayam.
Sementara untuk mie ayam balungan, tulang ayam yang digunakan pun cukup
banyak dan ukurannya besar. Untuk semangkuk mie ayam ceker atau mie ayam
balungan anda cukup membayar Rp6.000,- (harga tentu bisa berubah
seiring waktu). Murah meriah bukan?Nah, itu dia daftar kuliner Semarang yang lezat dan recomended. Bagaimana sobat traveler? Cukup lengkap dan bikin ngiler bukan? Yuk, buruan liburan ke Semarang untuk mencicipi aneka makanan enaknya. Oya, bagi Anda yang punya info tempat wisata kuliner di Semarang yang enak dan murah lainnya bisa share melalui kolom komentar, semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar